pilihan +INDEKS
KUA PPAS 2026 Akhirnya Diserahkan Pemko, DPRD Pekanbaru Gesa Pembahasan
SIARAN.CO.ID, PEKANBARU- Pemko Pekanbaru akhirnya mengirimkan draf KUA-PPAS R-APBD 2026 ke DPRD Kota Pekanbaru. Dan pembahasan pun digesa.
Untuk diketahui, penyerahan draf KUA-PPAS ini setelah DPRD Pekanbaru, melayangkan tiga kali surat permintaan ke Pemko Pekanbaru.
Sesuai aturan sebenarnya, draf KUA-PPAS ini harus dikirim Pemko ke DPRD pada Juli 2025 lalu.
Anggota Banggar DPRD Pekanbaru Zulfan Hafiz ST membenarkan hal ini. Katanya, DPRD menerima surat draf KUA-PPAS 2026 ini pada Rabu (19/11/2025) lalu. Kemudian fisik draf KUA-PPAS baru diserahkan Sabtu (22/11/2025) kemarin.
"Iya, kita udah terima. Langsung kita (Banggar, red) bahas hari ini Senin secara internal," kata Zulfan Hafiz dikutip dari tribunpekanbaru.com, Senin (24/11/2025).
Dijelaskan, dalam draf KUA-PPAS yang diterima Banggar DPRD, nilai R-APBD Pekanbaru 2026 yang diusulkan sebesar Rp 2,899 triliun.
"Maka ini lah yang kita kupas dalam pembahasan internal. Apakah sesuai semuanya," tambahnya.
Disinggung apakah nantinya dilanjutkan pembahasan dalam paripurna. Mulai paripurna Nota Keuangan, Pandangan Fraksi, Jawaban Pemerintah dan selanjutnya, Politisi NasDem ini belum bisa memastikannya.
"Kita lihat hasil rapat internal Banggar hari ini," sebutnya.
Diketahui, waktu pembahasan R-APBD 2026 hanya tinggal kurang sepekan lagi. Sebab, sesuai aturan yang ada, batas waktu akhir pembahasan APBD disahkan menjadi Perda Kota Pekanbaru yakni, pada 30 November nanti.
Jika lewat batas waktu ini pembahasannya, maka Pemko dan DPRD akan mendapatkan sanksi.(srn1)
Berita Lainnya +INDEKS
DPRD Pekanbaru Panggil Bea Cukai dan Tinjau Gudang
SIARAN.CO.ID, PEKANBARU— Terungkapnya ratusan juta batang rokok ilegal di Kota Pekanbaru mendap.
Komisi I Dukung Penuh Satgas Penertiban Kabel Fiber Optik, Keselamatan Warga Jadi Prioritas
SIARAN.CO.ID, PEKANBARU – Ketua Komisi I DPRD Kota Pekanbaru, Robin Eduar SE MH, menyatakan duk.
DPRD Pekanbaru Dukung Pembentukan Satgas Penertiban Kabel Optik
SIARAN.CO.ID, PEKANBARU– Ketegasan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dalam membentuk satuan tug.
APBD 2026 Molor, Pemko Pekanbaru Akui Terkendala Transisi Pemerintahan dan Pemotongan Anggaran
SIARAN.CO.ID, PEKANBARU— Pemerintah Kota Pekanbaru akhirnya angkat bicara terkait keterlambatan.
DPRD Pekanbaru Tetapkan 17 Ranperda Prioritas dalam Propemperda 2026
SIARAN.CO.ID, PEKANBARU — DPRD Kota Pekanbaru resmi menetapkan 17 Rancangan Peraturan Daerah (R.
Dukung Program MBG, Dorong Pelayanan Gizi Makin Merata dan Berkualitas
SIARAN.CO.ID, PEKANBARU— Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Datuk Seri Rizky Bagus Oka, menyatakan du.






.jpg)
